SOSIAL
-
PILIHAN TERBAIK ANTARA MELANJUTKAN STUDI ATAU LANGSUNG BEKERJA SETELAH LULUS
Memasuki masa kelulusan adalah momen yang penuh dengan kegembiraan sekaligus kebingungan. Setelah bertahun-tahun menghabiskan waktu di bangku sekolah atau kuliah, akhirnya kita berhasil meraih gelar yang selama ini diperjuangkan. Namun, setelah euforia wisuda berlalu, muncullah pertanyaan besar yang harus dijawab: Apa langkah selanjutnya? Apakah kita akan melanjutkan pendidikan untuk meraih gelar yang lebih tinggi, atau langsung terjun ke dunia kerja untuk mengumpulkan pengalaman dan penghasilan? Pertanyaan ini mungkin terlihat sederhana, tetapi jawabannya sering kali jauh lebih rumit. Ada banyak faktor yang harus dipertimbangkan, mulai dari minat dan bakat pribadi, kondisi keuangan, hingga peluang karir di masa depan. Dalam artikel ini, kita akan membahas lebih dalam tentang dilema yang dihadapi para…
-
EKSPLOITASI MAHASISWA BERKEDOK MAGANG DI JERMAN
Pada awalnya mahasiswa mendapat sosialisasi dari PT. CVGEN dan PT. SHB perihal adanya program magang yang diadakan di Jerman. Lalu setelah mendaftar, mahasiswa diharuskan membayar Rp 150 ribu ke rekening PT. CVGEN, serta 150 Euro (sekitar Rp 2,5 juta) dengan dalih pembuatan letter of acceptance (LOA) yang ditujukan ke PT. SHB. Tidak sampai disitu, setelah LOA terbit, para mahasiswa dipaksa membayar biaya pembuatan working permit atau aproval otoritas Jerman sebesar 200 Euro (sekitar Rp 3 juta). Korban juga dibebankan dana talangan sejumlah Rp 30-50 juta yang mana pengembalian dana tersebut dilakukan dengan memotong upah kerja bulanan. Para korban sampai di Jerman langsung diberikan surat kontrak kerja oleh PT. SHB dan…
-
PERBEDAAN INFOGRAFIS DAN POSTER
INFOGRAFIS Pengertian Infografis Pengertian infografis atau (dalam kbbi) infografik adalah data dan informasi yang disajikan dalam bentuk visual. Infografis berasal dari kata Infographics (in English) yang merupakan singkatan dari Information dan Graphics. Proses pembuatan infografis disebut visualisasi data, desain informasi, atau arsitektur informasi. Infografis bukan hanya sekadar gambaran visual, tapi juga kumpulan gambar, grafik data yang menarik seperti diagram lingkaran dan grafik batang, beserta teks minimal yang lebih mudah dipahami inti pembahasannya. Tujuan Infografis Dilansir dari situs venngage.com, tujuan dari infografis adalah sebagai alat yang bisa menarik perhatian dan lebih mudah dipahami untuk komunikasi visual. Infografis yang paling unik dan kreatif secara visual seringkali menjadi pilihan berkomunikasi paling efektif karena bisa menarik…
-
PRAMUKA TIDAK LAGI DIWAJIBKAN DI SEKOLAH MENURUT PERMENDIKBUD NO. 12 TAHUN 2024
Beberapa waktu lalu berbagai lini media dibuat terkejut sekaligus kehabisan kata-kata dengan keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Indonesia Nadiem Anwar Makarim tentang pencabutan peraturan yang mewajibkan ekstrakurikuler pramuka pada Pendidikan Dasar dan Menengah. Hal ini memicu banyak perdebatan antara pro dan kontra dengan keputusan tersebut. Seperti yang kita ketahui bahwa ekstrakurikuler pramuka telah menjadi ekskul wajib bagi seluruh peserta didik dari jenjang dasar sampai ke jenjang menengah atas selama bertahun-tahun. Nah, sebenarnya apa isi dan maksud dari Permendikbud No. 12 Tahun 2024 yang sempat ramai diperbincangkan? Pada Pasal 34 Bab V Bagian Ketentuan Penutup Permendikbudristek No. 12 tahun 2024 mengenai Kurikulum pada Pendidikan Anak Usia Dini, Jenjang Pendidikan…
-
MENANGGULANGI KRISIS KESEJAHTERAAN MENTAL MAHASISWA: SOLUSI UNTUK MENYIKAPI TINGGINYA KASUS BUNUH DIRI AKIBAT TEKANAN EKONOMI RENDAH
Menindaklanjuti tingginya kasus kematian bunuh diri mahasiswa akibat ketidakselarasan biaya pendidikan dan kemampuan ekonomi dari Mahasiswa. Permasalahan ini dapat kita selesaikan dengan beragam solusi yang berasal dari dalam maupun luar sisi-sisi pendidikan. Bila kita melihat dari sisi dalam institusi pendidikan ada yang namanya kebijakan yang dapat diterapkan untuk menangani dan menindaklanjuti adanya ketimpangan biaya pendidikan dan kemampuan ekonomi para pelajar maupun mahasiswa yang ada di institusi pendidikan tersebut kebijakan yang berlaku dapat berupa beasiswa prestasi, dispensasi, hingga hibah bagi para Mahasiswa berprestasi maupun para Mahasiswa yang termasuk dalam kelas ekonomi rendah titik kebijakan ini tentu dapat berlaku dengan optimal bila diberlakukan observasi secara mendalam terhadap tiap individu mahasiswa yang memang…
-
DATA KASUS BUNUH DIRI MAHASISWA DISEBABKAN EKONOMI RENDAH
Menurut data terbaru pada Kompas.com (2023), terdapat 2.112 kasus bunuh diri di Indonesia dalam 11 tahun terakhir dengan 985 kasus atau 46,63% di antaranya dilakukan oleh remaja. Kemudian dalam 12 bulan terakhir, 1,4% remaja mengaku memiliki ide bunuh diri, 0,5% telah membuat rencana, dan 0,2% melakukan percobaan bunuh diri. Jumlah kasus bunuh diri di Indonesia meningkat dari 772 kasus pada tahun 2018 menjadi 826 kasus pada tahun 2022. Menurut data dari Pusat Informasi Kriminal Nasional (Pusiknas) Kepolisian RI, angka kasus bunuh diri di Indonesia pada periode Januari hingga 18 Oktober 2023 mencapai 971 kasus. Banyak kasus ditemukan di kalangan mahasiswa disebabkan ekonomi yang rendah, sehingga Kemendikbudristek menghimbau seluruh kampus di…
-
MASYARAKAT INDONESIA PATUT BANGGA
Sidang Umum UNESCO telah menetapkan Bahasa Indonesia sebagai salah satu bahasa resmi, membuat masyarakat Indonesia bangga. Setelah Pemerintah Indonesia secara de jure mendirikan kelompok penutur asing bahasa Indonesia di berbagai negara, pengakuan ini merupakan upaya nyata untuk memberi bahasa Indonesia status bahasa resmi di lembaga internasional. Bahasa Indonesia telah terbukti membantu orang-orang dari berbagai etnis di Indonesia bersatu. Dengan lebih dari 275 juta penutur, bahasa Indonesia juga telah berkembang di seluruh dunia dengan masuknya kursus bahasa Indonesia di 52 negara. Sebelum masuk lebih dalam mengenai proses dan tantangan mengukuhkan Bahasa Indonesia sebagai Bahasa resmi di Sidang Umum UNESCO, kita perlu mengulas sedikit Sejarah Bahasa Indonesia. Bahasa Indonesia berasal dari bahasa…
-
LSO ARTADEVA PERIODE 2023/2024
LSO Artadeva FIP UMJ merupakan lembaga yang mewadahi pada bidang seni yang berfokus pada bidang, seni musik, rupa, dan tari. LSO Artadeva Periode 2023/2024 ini di ketuai oleh Almirah Nur Sakiinah, Aprilila Hunapiah sebagai Sekretaris Umum, Deswit Kartika sebagai Bendahara Umum, Josyifa Fathindhya Maulida Putri sebagai Ketua Bidang Seni Musik, Najwa Sabilah Zaman sebagai Sekretaris Bidang Seni Musik, Fitri Nur Shadrina sebagai Ketua Bidang Seni Rupa, SSalwa Aqilah sebagai Sekretaris Bidang Seni Rupa, Intan Trisila sebagai Ketua Bidang Seni Tari Tradisional, dan Alfia Zahra Hasan sebagai Sekretaris Bidang Seni Tari Tradisional. Dalam Program Kerja Rencana Tindak Lanjut (RTL) LSO Artadeva Periode 2023/2024 mengadakan mini konser. Konser ini merupakan bentuk dari…
-
PERINGKAT PISA 2022 INDONESIA: NAIK, TAPI…
Programme for International Student Assessment (PISA) adalah suatu lembaga yang melakukan survei triwulanan yang menilai kemampuan siswa berusia 15 tahun dalam membaca, matematika, sains, dan domain inovatif, serta kesejahteraan siswa. PISA bertujuan untuk mengevaluasi sistem pendidikan di dunia dengan mengukur performa akademik pelajar sekolah berusia 15 tahun di bidang matematika, sains, dan kemampuan membaca. PISA pertama kali dilaksanakan pada tahun 2000 dan dilaksanakan setiap 3 tahun sekali untuk menyediakan data yang dapat dibandingkan agar negara-negara dapat memperbaiki kebijakan Pendidikan dan meningkatkan kualitas Pendidikan mereka. Pada tahun 2018 lalu (PISA 2018), Indonesia menempati posisi ke-62 dari 70 negara dengan skor membaca 371 dari skor rata-rata 487, skor matematika 379 dari skor…